Formasi Silika di Mars diduga Jejak Mikroba Alien


Kamis, 04 Februari 2016
Label: ,
Advertisement
[Sains Box] Formasi Silika di Mars diduga Jejak Mikroba Alien

Formasi silika misterius berhasil difoto di kawah Mars. Menurut para ilmuwan, formasi ini bisa saja mewakili salah satu bukti adanya kehidupan alien di Mars. Bentuk formasi yang terlihat mirip seperti kembang kol ini adalah tonjolan dari silika mikro-digitate, bentuk ini pertama kali ditemukan pada tahun 2008 oleh NASA Spirit Rover selama eksplorasinya di kawah Gusev, Mars. Dan belum lama, Spirit Rover menemukan kembali formasi silika itu di hari ke 1.160 dari misinya di Mars.

Tak seorang pun tahu bagaimana mereka bisa terbentuk pada saat itu, tapi saat ini setalah dilakukan penelitian terbaru di Chili Desert, Steven Ruff dan Jack Farmer dari Arizona State University telah mengajukan sebuah kemungkinan bahwa formasi silika tersebut sebenarnya diciptakan oleh mikroba.

Baca Juga:

Formasi Silika di Mars diduga Jejak Mikroba Alien

Pendapat ini didasarkan pada studi dari pola serupa yang terbentuk oleh kehidupan mikroba di Bumi, khususnya di daerah gurun Atacama Chili dimana kondisinya sangat mirip dengan yang ada di Mars. Jenis formasi yang sama juga telah diamati di Taman Nasional Yellowstone di Wyoming.

Jika ternyata bahwa pola tersebut yang ada di Mars benar-benar diciptakan oleh mikroba, maka itu berarti bahwa formasi yang aneh itu bisa menjadi bukti langsung pertama dari adanya kehidupan di luar Bumi.

Mengesampingkan interpretasi geologi namun akan tetap menjadi rumit.

Formasi Silika di Mars diduga Jejak Mikroba Alien

Formasi Silika di Mars diduga Jejak Mikroba Alien
Spirit Rover. Photo: NASA

"Hanya ketika sesuatu itu telah kita identifikasi sebagai tanda-tanda potensial kehidupan dan telah terbukti diproduksi hanya oleh kehidupan, tidak dengan cara abiotik apapun, maka dapat kita membuat klaim bahwa bukti-bukti definitif kehidupan telah ditemukan," kata Sherry Cady dari Pasifik Northwest National Laboratory di Richland.

Sayangnya, tampaknya tidak mungkin bahwa jawaban yang pasti akan ditemukan dalam waktu dekat.

*******
Thanks
Sains Box
Sains Box


Thanks
Sains Box
Sains Box

Artikel Menarik Lainnya:




FOLLOW and JOIN to Get Update!

Advertisement

0 komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.