Ilmuwan Kembangkan Kulit Buatan yang Peka Tekanan


Selasa, 20 Oktober 2015
Label:
Advertisement
[Sains Box] Teknologi memang makin canggih. Setelah sukses dengan pembuatan organ-organ pengganti yang bergerak secara robotik. Kini para ilmuwan mulai mengembangkan pembuatan kulit tiruan yang mampu berfungsi sama dengan kulit asli, dimana bisa merasakan apapun yang disentuhnya.

Sebuah bahan jenis baru yang dikembangkan oleh ilmuwan ini sebagai bahan pembuatan kulit buatan ternyata mampu mendeteksi tekanan dan mengirimkan informasinya secara langsung ke otak.

Ilmuwan Kembangkan Kulit Buatan yang Peka Tekanan

Kaki palsu dan otak yang terhubung dengan komputer telah mengalami kemajuan yang signifikan selama beberapa tahun terakhir ini dan saat ini para ilmuwan di University of Stanford di California telah menciptakan sesuatu yang lain yang suatu hari nanti memungkinkan dapat membantu mereka-mereka yang diamputasi mendapatkan kembali kemampuan untuk menyentuh dan merasakan.

Baca Juga:

Kulit buatan yang dibuat dari bahan berlapis-lapis serta fleksibel ini mampu tidak hanya merasakan apapun sentuhan, tetapi juga dapat berkomunikasi memberikan informasi ke otak pemakainya.

"Ini adalah untuk pertama kalinya, bahan kulit fleksibel yang mampu mendeteksi tekanan dan juga mengirimkan sinyal ke komponen melalui sistem saraf," kata insinyur kimia Profesor Zhenan Bao.

Kulit ini sangat penting sekali, terutama mengingat berbagai fungsinya yang nanti dapat melakukan banyak kemampuan, seperti untuk menyembuhkan setelah cedera dan merasakan bagaimana sesuatu panas atau dingin.

Ilmuwan Kembangkan Kulit Buatan yang Peka Tekanan

Namun untuk sementara ini, kulit buatan baru ini hanya bisa merasakan tekanan saja, para insinyur yang mengembangkan itu berharap bahwa pada akhirnya kulit ini dapat dibuat juga untuk merasakan tekstur dan suhu.

"Kami memiliki banyak pekerjaan untuk mengambil hal ini dari eksperimental hingga pnerapannya ke praktek sesungguhnya," kata Bao. "Tapi setelah menghabiskan bertahun-tahun dalam pekerjaan ini, saya sekarang melihat jalan yang jelas dimana kita dapat menggunakan kulit buatan."

*******
Thanks
Sains Box
Sains Box


Thanks
Sains Box
Sains Box

Artikel Menarik Lainnya:




FOLLOW and JOIN to Get Update!

Advertisement

1 komentar:

  1. kira-kira bahannya dari apa ya ? kok bisa sesensitif dan mirip kulit asli.

    BalasHapus

Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.