Ilmuwan Ingin Wujudkan Spider-Man ke Dunia Nyata


Kamis, 21 Januari 2016
Label: ,
Advertisement
[Sains Box] Memanjat dinding vertikal seperti salah satu superhero Marvel yang paling populer benar-benar akan membutuhkan sebuah alat bantu yang mirip dengan sistem kerja kaki-kaki serangga. Dan kini, para peneliti telah menciptakan perekat baru yang memungkinkan manusia dapat merayap di dinding seperti Spider-Man.

Spider-Man dalam komik mungkin bisa melakukan apapun yang dilakukan oleh laba-laba, tapi ketika hal ini ingin diwujudkan dalam dunia nyata, ternyata bahwa manusia bertopeng yang jago menggunakan jaring laba-laba itu sangatlah sulit untuk diwujudkan, bahkan untuk mengatasi hambatan yang paling sederhana sekalipun.

Ilmuwan Ingin Wujudkan Spider-Man ke Dunia Nyata

Baca Juga:

Menurut para ilmuwan, meskipun dimungkinkan untuk bisa memiliki tangan dan kaki yang dapat menempel pada dinding, namun untuk dapat mendukung berat tubuh sendiri pada permukaan vertikal, maka Spidey harus membutuhkan tangan yang berukuran 43 inci.

Sebuah ide muncul didasarkan pada temuan dari University of Cambridge, dimana seorang ahli zoologi, David Labonte dan dosen Ekofisiologi hewan, Christofer Clemente yang memiliki katalog sejumlah 225 spesies berbeda dari katak, serangga dan kadal, dimana mereka memiliki kemampuan untuk memanjat dinding secara vertikal.

"Benar-benar ada dua pilihan jika Anda memiliki ukuran tubuh yang besar dan Anda ingin tetap dapat memanjat dinding," kata Dr Clemente. "Anda harus memiliki telapak kaki yang lebih besar, sehingga dapat menopang tubuh Anda, dan telapak kaki tersebut harus benar-benar lengket.."

Para peneliti berharap bahwa robot temuan mereka akan dapat membantu dalam pengembangan robot masa depan yang mampu memanjat dinding, ini akan menjadi sesuatu yang tak ternilai dalam operasi pemulihan bencana di mana kemampuan untuk memanjat sisi gedung yang sebagian runtuh bisa membantu untuk menyelamatkan nyawa.

Ilmuwan Ingin Wujudkan Spider-Man ke Dunia Nyata

Ilmuwan Ingin Wujudkan Spider-Man ke Dunia Nyata

"Kami mungkin ingin sesuatu yang sedikit lebih besar dari tokek tapi sedikit lebih kecil dari manusia," kata Dr Clemente. "Dan di situlah semacam aplikasi praktis untuk jenis penelitian yang benar-benar dapat kita wujudkan."

Bahkan, mungkin manusia akan terbiasa berjalan di dinding seperti spesies serangga dalam waktu yang dekat, menurut University of Cambridge.

*******
Thanks
Sains Box
Sains Box


Thanks
Sains Box
Sains Box

Artikel Menarik Lainnya:




FOLLOW and JOIN to Get Update!

Advertisement

0 komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.