Advertisement
Terletak di dasar laut dari pulau Antikythera, kapal berlayar kuno, yang diyakini menjadi salah satu kapal era Romawi terbesar yang pernah ditemukan, awalnya menjadi rumah bagi mekanisme Antikythera yang terkenal dan misterius, konon diduga sebagai 'komputer' awal yang digunakan oleh pelaut untuk memetakan pergerakan planet.
Baca Juga:
- Rusia Membuat Robot Kecoa Mata-mata
- Siput Laut Hijau Berkepala Dua
- Hewan Paling Langka Di Dunia Ditemukan di Papua Nugini
- Inilah Cikal Bakal Mesin Teleportasi
Sebuah ekspedisi terakhir ke lokasi reruntuhan, berharap dapat menemukan lebih banyak perangkat lainnya dari dasar laut, dan sejauh ini berhasil mengambil beberapa lusin artefak baru dari sisa-sisa kapal tersebut, termasuk tulang atau gading flute, fragmen dari gelas dan sandaran tangan perunggu dari singgasana.
"Setiap kali menyelam ke bangkai kapal itu selalu saja ditemukan sesuatu yang menarik, sesuatu yang indah," kata co-direktur proyek Brendan Foley dari Woods Hole Oceanographic Institute. "Ini seperti sebuah truk traktor-trailer yang rusak dalam perjalanan ke rumah lelang untuk seni rupa, dan itu betul-betul menakjubkan."
Tempat kecelakaan Antikythera telah dieksplorasi beberapa kali selama 115 tahun terakhir dengan penemuan terkenalnya yaitu mekanisme Antikythera yang sempat menghebohkan para ilmuwan dengan kemisteriusannya. Mesin ini ditemukan oleh penyelam spons Yunani pada tahun 1900.
Meskipun tidak jelas apakah benar-benar ada lebih dari satu perangkat di sana, tim eksplorasi berharap bahwa suatu hari nanti mereka akan menemukan sesuatu yang sama-sama signifikan.
Namun untuk sementara ini, dengan ditemukannya harta karun berupa artefak unik yang berusia ribuan tahun, memungkinkan tempat tersebut akan tetap menjadi tempat yang menarik untuk penelitian bagi para arkeolog selama bertahun-tahun yang akan datang.
Penasaran seperti apa ekspedisi ini? Yuk intip videonya:
Artikel Menarik Lainnya:
0 komentar:
Posting Komentar
Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.