Patung Unta Abad Pertama SM Ditemukan di Arab Saudi


Jumat, 16 Februari 2018
Label:
Advertisement
[Sains Box] Patung Unta Abad Pertama SM Ditemukan di Arab Saudi

Sebuah karya seni batu yang berasal dari abad pertama Sebelum Masehi telah ditemukan oleh para arkeolog di sebelah barat laut Arab Saudi. Sebuah ukiran patung berbentuk unta ini merupakan bukti tentang peninggalan evolusi seni batu di Jazirah Arab. Relief unta Arab yang berdiri tinggi terpahat pada batu pasir.

Situs peninggalan purbakala tersebut terletak di provinsi Al Jawf yang terkenal sebagai ‘Situs Camel’. Tempat ini mulai dijelajahi sejak tahun 2016 hingga 2017 oleh tim peneliti dan arkeolog Perancis-Saudi.

Baca Juga:

Patung Unta Abad Pertama SM Ditemukan di Arab Saudi

Seni patung batu unta yang ditemukan tersebut sebagian tampaknya telah hancur akibat erosi alami. Bahkan jejak peralatan yang digunakan untuk membuatnya juga telah hilang. Namun, para peneliti telah menemukan setidaknya selusin lebih dari relief batu dengan berbagai bentuk binatang, diantaranya unta dan keledai. Secara teknis, relief patung batu yang ditemukan di wilayah ini sangat berbeda dari representasi lainnya yang ditemukan di wilayah itu. Ukiran patung-patung tersebut menunjukkan keterampilan teknis yang luar biasa.

Patung Unta Abad Pertama SM Ditemukan di Arab Saudi

Patung Unta Abad Pertama SM Ditemukan di Arab Saudi

Meskipun situs ini sangat sulit untuk menentukan tanggal usianya secara pasti. Namun jika dibandingkan dengan apa yang ditemukan di Petra (Yordania) membuat para peneliti percaya bahwa patung-patung yang terukir tersebut diselesaikan pada abad pertama Sebelum Masehi.

Sementara jika melihat lokasinya, sepertinya tempat tersebut tidaklah sesuai sebagai tempat pemukiman yang permanen. Hanya sebagai tempat persinggahan saja dimana wisatawan dapat beristirahat atau beribadah.

*******
Thanks
Sains Box
Sains Box


Thanks
Sains Box
Sains Box

Artikel Menarik Lainnya:




FOLLOW and JOIN to Get Update!

Advertisement

0 komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.