Debu Kosmik Dapat Membawa Kehidupan Antar Planet?


Selasa, 21 November 2017
Label:
Advertisement
[Sains Box] Debu Kosmik Dapat Membawa Kehidupan Antar Planet?

Para ilmuwan percaya bahwa arus debu antar bintang mungkin bisa memindahkan organisme di antara planet-planet. Gagasan bahwa kehidupan dapat dialihkan di sekitar kosmos pada komet dan asteroid adalah sebuah konsep yang dikenal sebagai 'panspermia'. Konsep ini telah ada selama bertahun-tahun, namun sekarang para periset di University of Edinburgh telah mengemukakan gagasan bahwa partikel terkecil sekalipun akan mampu membawa kehidupan ke dunia lain.

Studi ini berpusat pada fakta bahwa atmosfer bumi dibombardir secara konstan oleh arus partikel debu antar planet yang mengalir sangat cepat.

Baca Juga:

Jika partikel-partikel ini bertabrakan dengan partikel di atmosfer kita sendiri dengan kecepatan yang cukup, ada kemungkinan mereka dapat terdorong masuk ke angkasa dan menuju ke planet lain.

Debu Kosmik Dapat Membawa Kehidupan Antar Planet

Ada kemungkinan juga bahwa mikroorganisme seperti tardigrade (masih ingat tardigrade? Lupa, baca disini: Tardigrade, si Beruang Air yang Kuat bertahan hidup Hingga Kiamat), yang diketahui dapat bertahan di luar angkasa, bisa menumpang partikel-partikel ini dan menuju ke dunia lain.

Bahkan ada kemungkinan organisme asing juga bisa mencapai planet kita dengan cara yang sama.

"Proposisi bahwa tabrakan debu di angkasa dapat mendorong organisme melewati jarak yang sangat jauh antara planet-planet membawa beberapa prospek menarik tentang bagaimana kehidupan dan atmosfer planet itu berasal," kata Profesor Arjun Berera dari sekolah fisika dan astronomi Universitas Edinburgh.

"Aliran debu ruang angkasa yang sangat cepat ditemukan di seluruh sistem planet dan bisa menjadi faktor umum dalam kehidupan yang berkembang biak."

Aliran debu tersebut terus-menerus memasuki atmosfer bumi dengan kecepatan hingga 70 km per detik. Apakah dengan demikian debu kosmik pernah membawa kehidupan ke Bumi di masa lalu yang jauh?

*******
Thanks
Sains Box
Sains Box

(bbc)

Thanks
Sains Box
Sains Box

Artikel Menarik Lainnya:




FOLLOW and JOIN to Get Update!

Advertisement

0 komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.