Advertisement
Para ilmuwan telah menemukan bukti kehidupan dalam sistem gua yang tersembunyi jauh di bawah es Antartika. Benua paling selatan Bumi ini mungkin bukan tempat yang paling jelas untuk mencari lingkungan yang hangat dan dapat dihuni, namun menurut sebuah studi baru, beberapa sistem gua yang berada di bawah es Antartika tidak hanya hangat namun juga berpotensi penuh dengan kehidupan.
Gua-gua yang dilubangi di sekitar Gunung Erebus di Pulau Ross Antartika misalnya sangat hangat sehingga memungkinkan kita dapat berkeliaran di sekitarnya dengan nyaman, bahkan tanpa membutuhkan mantel.
Baca Juga:
- Akhir Misi, Cassini Akan Dihancurkan di Atmosfer Saturnus
- Wow, Hujan Berlian Terjadi di Planet Uranus
Cahaya juga bisa masuk ke dalam gua melalui es di atas yang sangat tipis.
Dengan memeriksa sampel tanah yang dikumpulkan dari gua ini, para ilmuwan dapat menemukan bukti adanya lumut, ganggang dan bahkan hewan-hewan kecil.
"Hasil dari penelitian ini memberi kita sekilas tentang apa yang mungkin hidup di bawah es di Antartika, bahkan mungkin ada spesies baru hewan dan tumbuhan yang bisa dijumpai disana," kata Dr Ceridwen Fraser.
Langkah selanjutnya dari penelitian ini akan melibatkan secara aktif mencari organisme dalam sistem gua.
"Jika mereka ada, ini akan membuka pintu bagi dunia baru yang menarik," kata Profesor Laurie Connell.
(nzherald)
Artikel Menarik Lainnya:
0 komentar:
Posting Komentar
Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.