Advertisement
Baca Juga:
- Ditemukan 7 Planet Seukuran Bumi Mengorbit di Satu Bintang
- Ilmuwan Berhasil Membuat Drone Kelelawar
- Sutradara James Cameron Menemukan Bukti Atlantis
Spesies yang luar biasa ini memiliki panjang hingga lebih dari satu meter, spesies ini diberi nama Websteroprion armstrongi, diduga ia serupa bentuknya dengan cacing Bobbit pada saat ini, yaitu sejenis predator penyergap yang hidup di dasar laut dan menggunakan rahang kuat untuk menangkap mangsanya.
"Ukuran raksasa pada hewan adalah sifat memikat dan ekologis penting, biasanya berhubungan dengan kelebihan dan dominasi kompetitif," kata pemimpin penulis studi Mats Eriksson.
"Hal ini, bagaimanapun juga adalah fenomena yang kurang dipahami diantara cacing laut dan belum pernah dibuktikan dalam sebuah fosil. Spesies baru ini menunjukkan kasus yang unik dari gigantisme polychaete di Paleozoikum, sekitar 400 juta tahun yang lalu."
David Rudkin dari museum mengatakan: "Ini adalah contoh yang sangat baik tentang pentingnya mencari di daerah terpencil dan belum diselidiki untuk menemukan hal-hal baru yang menarik...."
Alasan spesies ini diberi nama Websteroprion armstrongi adalah untuk menghormati Armstrong, yang mengumpulkan bahan, dan pemain bass luar biasa Alex Webster dari band Death Metal Cannibal Corpse, karena ia dapat dianggap sebagai 'raksasa' ketika ia menangani instrumennya.
(phys)
Artikel Menarik Lainnya:
0 komentar:
Posting Komentar
Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.