Dua Kamar Tersembunyi Ditemukan di Makam Raja Tut


Jumat, 18 Maret 2016
Label: ,
Advertisement
[Sains Box] Pihak berwenang di Mesir telah mengkonfirmasi penemuan dua kamar tersembunyi di dalam makam Tutankhamun (Raja Tut). Menteri Purbakala Mesir, Mamdouh El-Damaty mengungkapkan saat konferensi pers hari ini bahwa hasil scan dari makam Firaun muda di Lembah Raja-raja telah menunjukkan adanya dua kamar tersembunyi yang mengandung benda-benda logam dan massa organik.

Hal ini diyakini bahwa ruang tersebut mungkin berisi anggota keluarga dari Tutankhamun namun masih bersifat spekulatif apakah salah satunya adalah milik Ratu Nefertiti yang telah lama dicari-cari atau bukan.

Dua Kamar Tersembunyi Ditemukan di Makam Raja Tut

Baca Juga:

Scan lanjut akan dijadwalkan pada tanggal 31 Maret untuk membantu mempelajari lebih lanjut tentang apa yang mungkin terletak di dalam kedua ruangan itu.

Pencarian untuk ruang tersembunyi di dalam makam Raja Tut diawali sejak tahun yang lalu saat seorang arkeolog Inggris yang bernama Nicholas Reeves berhasil menemukan satu pintu tersembunyi ketika memeriksa foto-foto dari interior makam dengan menggunakan resolusi tinggi.

Dua Kamar Tersembunyi Ditemukan di Makam Raja Tut

Kini tampaknya hanya menunggu waktu untuk dapat melihat harta karun kuno apakah yang ada dalam ruangan tersembunyi itu. Mengingat pada tahun 1922, makam tersebut ditemukan oleh Howard Carter hingga kini mulai terkenal dan menjadi peninggalan garis depan Mesir Kuno.

Hmm, mulai penasaran nih menunggu hasil pemindaian berikutnya...

*******
Thanks
Sains Box
Sains Box


Thanks
Sains Box
Sains Box

Artikel Menarik Lainnya:




FOLLOW and JOIN to Get Update!

Advertisement

0 komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.