Advertisement
Para ilmuwan di Rusia tetap optimis bahwa mammoth berbulu dapat dibangkitkan dalam satu dekade ke depan. Rencana ambisius yang bertujuan untuk membangkitkan kembali tidak hanya mammoth berbulu, tetapi juga beberapa binatang prasejarah lainnya yang sudah punah selama 10.000 tahun terakhir seperti singa gua dan harimau bertaring tajam benar-benar menarik perhatian banyak ilmuwan. Apakah rencana ini akan dapat terwujud?
Gagasan peneliti di North-Eastern Federal University (NEFU) di Yakutsk, Siberia, proyek ini akan melibatkan pengambilan sampel DNA yang layak dari spesimen yang terawetkan dalam permafrost.
Baca Juga:
- Jepang Catat Sejarah Pendaratan 2 Rover di Asteroid Ryugu
- Makhluk Aneh Ini Adalah Hewan Tertua di Bumi
Karena pemanasan global, beberapa spesimen semacam itu telah terpapar selama beberapa tahun terakhir termasuk beberapa mammoth, serigala, kuda, dan karibu yang terawat dengan baik.
Dalam beberapa kasus, bahkan mungkin untuk dapat mengekstrak DNA yang hampir tidak terdegradasi sama sekali.
Menurut direktur universitas, Evgenia Mikhailova, kebangkitan mammoth berbulu bisa dimungkinkan hanya dalam waktu sepuluh tahun ke depan.
Rencana untuk membangun "pusat ilmiah paleo-genetik kelas dunia" di universitas sudah berlangsung.
Itu mungkin bukanlah Jurassic Park, tetapi jika rencana itu berhasil, itu pasti akan menjadi hal terbaik berikutnya.
Kita tunggu saja perkembangannya.
(ibtimes)
Artikel Menarik Lainnya:
Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
BalasHapussori bro gak boleh ada link disini ya
Hapus