Petani Ini Tak Menduga Temukan Fosil Mastodon Yang Punah


Selasa, 24 Juli 2018
Label:
Advertisement
[Sains Box] Petani Ini Tak Menduga Temukan Fosil Mastodon Yang Punah

Mungkin bagi siapa saja yang menemukan sesuatu yang dianggap sebagai hal yang luar biasa pasti tidak akan rela begitu saja diambil oleh orang lain, apalagi jika sesuatu tersebut ditemukan di area milik pribadi kita.

Sama halnya dengan yang dialami oleh petani di kota kecil Prancis ini, ia sungguh tidak menduga akan menemukan sebuah tengkorak besar dari genus Pyrenean yang sudah punah. Tentu saja temuannya ini bakal membuat heboh seluruh dunia paleontologi. Bagaimana tidak, temuannya itu adalah barang yang sangat berharga dan langka bagi ilmu pengetahuan.

Baca Juga

Petani Ini Tak Menduga Temukan Fosil Mastodon Yang Punah

Sayangnya, karena sikapnya yang takut akan kehilangan benda berharga itu, maka ia pun menyimpannya selama bertahun-tahun. Dia sebenarnya hanya takut ladangnya akan dikuasai oleh ‘gerombolan ahli paleontologi amatir’ yang justru akan merusak ladang pribadi miliknya itu. Hingga suatu waktu, setelah 2 tahun berlalu, ia pun akhirnya menghubungi pihak Museum Sejarah Alam Toulouse, di Prancis. Sejak saat itulah, temuannya menjadi terkenal.

Para ilmuwan yang mendatangi tempat temuannya mengatakan bahwa tengkorak itu adalah milik Gomphotherium pyrenaicum, yaitu spesies mastodon besar yang menjelajahi wilayah pegunungan Pyrenees sekitar 11 juta dan 13 juta tahun yang lalu. Spesies ini adalah tergolong ke dalam herbivora yang menyerupai gajah modern, akan tetapi mempunyai taring lebih dari dua, sepasang berada di rahang bawah dan sepasang lagi di bagian atas.

Petani Ini Tak Menduga Temukan Fosil Mastodon Yang Punah

Petani Ini Tak Menduga Temukan Fosil Mastodon Yang Punah

Hingga saat ini, satu-satunya bukti tentang keberadaan spesies punah ini hanya ada pada penemuan fosil gigi yang pernah ditemukan di wilayah yang sama pada tahun 1857.

"Kami menempatkan wajah pada spesies yang telah menjadi hampir mistis," kata kurator museum Pierre Dalous, kepada AFP, dengan antusias.

Ahli paleontologi dari museum tentu merasa sangat senang dengan penemuan petani ini. Mereka mengucapkan banyak terima kasih telah memberitahukan temuan berharga bagi ilmiah ini kepada mereka. Akhirnya, fosil itu pun diangkut dan dibawa ke laboratorium untuk diteliti lebih lanjut.

*******
Thanks
Sains Box
Sains Box


Thanks
Sains Box
Sains Box

Artikel Menarik Lainnya:




FOLLOW and JOIN to Get Update!

Advertisement

0 komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.