Jalan Tali Gantung Berbahaya Di China


Minggu, 30 Maret 2014
Label:
Advertisement
[Sains Box] Bagi penduduk sebuah desa pegunungan terpencil di China Tengah Provinsi Hubei, satu-satunya koneksi dengan dunia luar adalah harus melalui tali penyeberangan yang sangat mengundang resiko, tali ini membentang sepanjang satu kilometer di atas ketinggian 480 meter jurang yang dalam. Yushan adalah desa yang terisolasi. Desa ini terletak di Enshi Tujia dan Miao Prefektur Otonomi di Hubei, 150 kilometer jauhnya dari kota kabupaten terdekat. Dikelilingi oleh tebing dan lembah yang dalam, desa tanpa jalan ke dunia luar ini hanya mengandalkan tali untuk penyeberangan. Tali yang terdiri dari baja sederhana dan didukung oleh mesin diesel itu dibangun pada tahun 1997 untuk membantu perjalanan penduduk lokal dan untuk membawa persediaan.

Jalan Tali Gantung Berbahaya Di China

Warga setempat, Zhang Xinjian telah mempertahankan jalan tali ini selama 15 tahun terakhir. "Saya mulai bekerja di tempat ini sejak tali ini dibuat. Tidak ada yang akan mengambil pekerjaan itu, "kata Xinjian kepada Daily Mail. "Ayah saya adalah kepala desa, ia menugaskan saya untuk melakukannya dan saya sudah melakukannya selama 15 tahun."

Jalan Tali Gantung Berbahaya Di China

Jalan Tali Gantung Berbahaya Di China

Melumasi kabel seminggu sekali adalah pekerjaan yang sangat berbahaya. Zhang harus mengambil gerobak dan mengoleskan minyak ke kabel sepanjang perjalanan yang penuh resiko itu.

"Pada awalnya, ayah saya, adik saya dan saya merawat kereta kabel bersama-sama, tetapi kemudian adik saya berhenti dan kesehatan ayah saya juga agak buruk, sehingga hanya saya yang bisa melakukan pekerjaan ini".

Jalan Tali Gantung Berbahaya Di China

Jalan Tali Gantung Berbahaya Di China

Jalan Tali Gantung Berbahaya Di China

Jalan Tali Gantung Berbahaya Di China

Pemerintah daerah saat ini sedang berupaya membangun jalan ke desa, dan berencana untuk menghentikan pekerjaan tali penyeberangan itu setelah jalan selesai dibangun.

Yushan hanyalah salah satu dari banyak desa-desa di seluruh dunia yang kekurangan kebutuhan dasar seperti jalan yang lebih aman. Tali penyeberangan primitif dan sistem transportasi yang sangat umum di negara-negara miskin terutama di kalangan negara-negara Asia di mana orang dewasa dan anak-anak mengambil bahaya setiap harinya hanya untuk pergi jauh menjalani aktifitas kehidupan mereka.




sign



Thanks
Sains Box
Sains Box

Artikel Menarik Lainnya:




FOLLOW and JOIN to Get Update!

Advertisement

2 komentar:

  1. wah, harus punya rasa nekat yg tinggi nih utk bisa melaluinya...

    BalasHapus
  2. Saya bingun gimana nyambungin talinya dulu dari tebing yang satu ke tebing yang satunya

    BalasHapus

Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.